Langsung ke konten utama

10 Pekerjaan untuk Si Pemalu

Banyak orang yang memiliki sifat pemalu merasa kesulitan untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai. Dunia kerja membutuhkan kemampuan berkomunikasi yang baik antar sesama pegawai, serta kekompakan kerja tim yang solid. Namun bagi si pemalu, hal ini merupakan sebuah kesulitan tersendiri. 


Namun ada juga beberapa profesi yang tidak membutuhkan hal-hal tersebut dan cukup menunjukkan kemandirian karakter dan profesionalisme kerja. 

10 profesi ini diperkirakan cocok untuk orang yang memiliki sifat pemalu. Gaji yang ditawarkan pun cukup tinggi seperti yang dijabarkan oleh Alina Dizik, penulis dari situs Careerbuilder. 


1. Ahli Perangkat Lunak 


Dibutuhkan kemampuan analisa yang tinggi. Hal-hal yang berhubungan dengan perangkat lunak dan komputerisasi ini membutuhkan seseorang yang memang biasa menyelesaikan problem tanpa bantuan orang lain. Tantangannya, ia harus tetap update dengan perkembangan dunia teknologi terkini.


2. Farmasi 


Bagi mereka yang pemalu, dunia farmasi menawarkan banyak waktu untuk bekerja sendiri, namun tidak tertutup kemungkinan untuk membuka obrolan dengan orang lain, dalam hal ini pasien. Dengan ritme kerja harian yang tetap, banyak pekerja memiliki waktu untuk diri sendiri dengan obat-obatan yang siap diracik.


3. Akuntan 


Seorang akuntan memiliki banyak waktu pribadi untuk menyelesaikan masalah-masalah keuangan yang kompleks. Ditemani oleh dokumen-dokumen pemasukan dan pengeluaran perusahaan, ia akan berkutat dengan angka-angka yang membutuhkan fokus tingkat tinggi. Tentu saja hal ini membuatnya tidak boleh diganggu dan membuatnya banyak bekerja seorang diri.


4. Paralegal 


Seorang paralegal memiliki sistematika kerja mirip dengan akuntan, bedanya ia akan berkutat dengan isi kontrak yang disesuaikan dengan jalur hukum. Profesi ini sangat sesuai bagi mereka yang senang melakukan riset, terutama pasal-pasal hukum maupun detail perjanjian. Pekerjaan ini tidak membutuhkan tim dan bagus sebagai batu loncatan karir di bidang hukum.


5. Desainer Grafis 


Bekerja dengan waktu yang fleksibel, seorang desainer grafis bekerja secara independen menghasilkan proyek yang berbeda-beda untuk klien. Dengan kreativitas dan imajinasi yang tinggi, profesi ini sangat sesuai bagi mereka yang senang bekerja seorang diri.


6. Seniman 


Profesi ini tidak membutuhkan atasan maupun bawahan. Ia bisa bekerja kapanpun ia mau. Menghasilkan sebuah karya dalam kurun waktu yang tidak sebentar. Interaksi dengan orang lain hanyalah alternatif, yakni saat ia berbincang dengan calon pembeli saat pameran karyanya.


7. Penerjemah 


Menerjemahkan bahasa merupakan kemampuan yang dicari oleh banyak profesi lainnya, mulai dari dunia politik hingga bisnis. Sekali bekerja, seorang penerjemah mendapatkan honor yang cukup besar, namun ia dituntut untuk mempersiapkan diri untuk kata-kata yang sulit sesuai permintaan kliennya. Ia pun bisa membuat bisnis sendiri dengan membuka agensi khusus penerjemah.

8. Penulis



Bagi mereka yang hobi menulis, pekerjaan ini membutuhkan waktu yang tidak sebentar untuk merangkum sekumpulan daya imajinasi maupun fakta ke dalam sebuah buku. Fokus dengan tulisannya, seorang penulis tidak bisa diganggu saat sedang menyelesaikan sebuah buku. ia juga banyak menggunakan referensi dari buku lainnya, yang mana hal ini akan membuatnya banyak bekerja sendirian.


9. Analisis Pasar 


Dalam dunia bisnis, profesi ini dibutuhkan untuk menetapkan langkah yang tepat sebelum memulai suatu proyek besar yang mengeluarkan banyak modal perusahaan. Ia harus melakukan riset terhadap pasar, mulai dari tren, pembeli, kondisi negara dan banyak detail lainnya. 

Orang dengan sifat pemalu akan menemukan dirinya sibuk dengan serangkaian tugas yang berhubungan dengan pengumpulan data. Dalam banyak kasus, si pemalu justru bisa menjadi lebih sosial karena profesi ini juga melibatkan nara sumber.


10. Insinyur Sipil 


Kerja tim memang salah satu bagian dari pekerjaan ini, namun saat pekerjaan masuk ke tahap yang lebih detail, seorang insinyur sipil membutuhkan fokus bekerja seorang diri. Mengerjakan proyek infrastruktur seperti terowongan hingga jalan layang, merupakan sebuah profesi yang menuntut tanggung jawab tinggi, karena hasil kerjanya akan digunakan oleh orang banyak. 


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rahasia Penyuka Warna Biru

Hai .... hai yang penyuka warna biru, mana suaranya??? Tau nggak sih, orang yang menyukai warna biru ini cenderung kelihatan lembut, kaku dan tertutup.  Namun, semua tergantung mood- nya. Untuk hal kecil aja kadang bisa terharu lho, maklum hatinya mudah tersentuh. Selain itu, menurut psikologi warna, warna biru biasanya dapat dipercaya dan profesional. Makanya nggak heran kalau bank-bank banyak yang menggunakan warna biru pada logonya. Mau tau lagi karakter tentang si biru? Nih, saya justin beberkan karakter si biru: Sabar Lebih sering memendam jika perasaan dan hatinya dilukai dan mereka lebih memilih disakiti daripada menyakiti. Jika ada masalah sangat hati-hati dan tidak ceroboh dalam menyelesaikanya. Dalam pergaulan sangatlah sopan tidak terlalu mencolok dalam bersikap tidaklah ekstrim dan menghindari kalimat yang sinis, tajam atau kasar. Ia ingin berdamai dengan dunia dan seluruh makhluk yang ada di bumi (Ini jangkauan besarnya). Jangkauan kecilnya,...

Liburan Hemat Keliling Yogyakarta

Ini adalah pengalaman saya pergi bareng dengan saudari saya, Wulan untuk pertama kalinya. Menyempatkan travel atau refreshing otak menjelang akhir tahun 2017 lalu. Liburan kali ini jadinya ke Yogyakarta dengan menaiki kereta api. Sebelum memutuskan tujuan liburan, kami berdebat panjang. Saya ingin ke Banyuwangi , tapi Wulan ingin ke Semarang. Alih-alih tidak ingin terus bersebrangan pendapat, akhirnya kami menemukan titik tengahnya, yaitu Yogyakarta. Mengapa Yogyakarta dipilih menjadi destinasi kami kali ini? Karena kami menganggap kota ini cukup bersahabat untuk kesehatan kantong kami...hehe. Saat berangkat, saya hampir ketinggalan kereta karena bangunnya kesiangan. Ada perasaan takut tiketnya nggak kepake (buang-buang duit dong?). Eh, tapi untungnya saya sampai 10 menit sebelum kereta itu berangkat. Syukurlah masih bisa kekejar dan jadilah kami berangkat naik kereta ekonomi Gajah Wong. Posisi duduk kami di kereta, yaitu berhadapan dengan penumpang lain, kaki susah dijulurkan den...

Kisah Singkat [Kissing] Belajar Bahasa Rusia di PKR

Russian Center for Science and Culture Ketertarikan saya pada Rusia diawali dengan perginya saya ke kota Vladivostok, yang berada di pinggiran Rusia dan berdekatan dengan Korea Selatan. Setelah belajar huruf 'cyrilic' secara otodidak, kemudian saya mencari informasi tentang belajar bahasa Rusia lalu langsung mendaftarkan diri di Pusat Kebudayaan Rusia (PKR) yang terletak di Jl. Diponegoro No.12, Menteng tersebut. Bisanya saya belajar bahasa Rusia, padahal bahasa Inggris saja masih berantakan dan cenderung lebih ke pasif. Tapi ya mungkin memang sudah takdirnya saya harus mengenal bahasa Rusia dibanding bahasa-bahasa lainnya yang sudah terkenal dan digemari orang Indonesia kebanyakan, seperti bahasa Jepang, Perancis, Mandarin, dll. Mengambil keputusan untuk belajar bahasa Rusia seperti mengenang kembali kejayaan Soekarno pada masa itu, dimana Presiden pertama Indonesia itu bersahabat dengan petinggi Uni Soviet Nikita Krushchev sehingga berdirilah sebuah mesjid biru yang te...